"Mari Berdayakan Masyarakat Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

"Mari Berdayakan Masyarakat  Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

Buku "Kartini Pembaharu Peradaban" , Mengenal Kartini Lebih Dalam

Raden Ajeng (RA) Kartini sejak dahulu dikenal sebagai pejuang emansipasi wanita sehingga namanya masih harum dan dikenang sampai sekarang. Setiap hari kelahirannya yaitu 21 April wanita seluruh Indonesia mempringatinya dengan upacara yang khusus yang tidak terlupakan juga anak-anak sekolah dari tingkat bawah sampai atas memperingatinya dengan berbusana ala “ Kartini “ tempo doeloe. Namun dari mereka itu jika ditanya mengenai perjuangan kartini biasanya hanya geleng kepala alias tidak tahu. Kebanyakan mereka mengenal Kartini itu dari kulit luarnya saja , informasi yang ia berikan hanyalah Kartini adalahan pejuang emansipasi lahir di Jepara 21 April , kawin dengan Bupati Rembang dikarunia putra satu dan dimakamkan di Rembang hanya itu saya. Sejak dahulu sampai sekarang hanya itu sajalah cerita mengenai Ibu RA kartini.

“ Oleh karena itu saya mengajak kembali untuk mengenang Kartini tidak hanya dari kulit luarnya saja , namun seberapa besar jasa kartini terhadap pergerakan perjuangan para pelajar pada waktu itu dalam rangka meraih kemerdekaan dari belenggu penjajahan Belanda. Buku kecil tebal inilah yang nantinya akan membukakan mata kita seberapa perjuangan Ibu kartini terhadap pergerakan kemerdekaan dan juga kemajuan pendidikan kita di masa itu hasil dari oleh dan pemikirannya “, Ujar Hadi Priyanto penulis buku “ Kartini Pembaharu Peradaban” yang telah diluncurkan pada bulan April kemarin.



Dari surat-surat kartini yang ditulis dari sejak kecil sampai dewasa penuh dengan nuansa peradaban wanita Indonesia kelak , karena emansipasi itu hanyalah sebuah jalan agar wanita Indonesia bisa sejajar dengan pria . Dengan cara itu wanita utu kemudian bisa bersekolah kemudian tumbuh dewasa yang selanjutnya mendidik anak-anak mereka , sehingga mereka itu tumbuh menjadi generasi yang mandiri seperti saat ini . Selain itu Pokok-pokok pikiran Kartini yang tertuang dalam buku “ Habis gelap terbitlah terang itu dijadikan pedoman pokok pergerakan “ Indise Vereniging” pada tahun 1911 yang lalu.Kartini pulalah yang juga membangkitkan nilai juang para pemuda lewat Jong Java yang kemudian terbentuk menjadi organisasi pergerakan menuju kemerdekaan.

Dalam bidang pendidikan ini pulalah Kartini menghargai kepintaran seorang pribumi yang tidak ia kenal sama sekali karena lain tempat. Agus Salim yang berasal dari Sumatera pada waktu itu menjadi lulusan terbaik HBS di pulau Jawa di surat kabar menuliskan keinginannya untuk melanjutkan studi ke Belanda namun tidak mempunyai biaya. Membaca itu Kartini rela memberikan beasiswa studi ke negeri Belanda nya untuk diberikan Agus Salim kemudian dia melanjutkan sekolahnya di Batavia. Padahal pada waktu itu Kartini tidak mengenal siapa itu Agus Salim , namun karena kecintaannya terhadap sesama warga negara maka iapun rela memberikan beasiswa itu.
“ Dengan membaca buku ini saya harapkan para pembaca mempunyai referensi baru tentang RA Kartini yang selama ini hanya dari kulit luarnya saja. Namun setelah membaca buku mereka tahu spirit Kartini sungguh luar biasa apalagi untuk ukuran perempuan terkungkung dalam adat dan budaya namun dia dapat melepaskan diri dari belitan itu sehingga mampu menjadi api penyemangat terlepasnya bangsa ini dari penjajahan Belanda “ , ujar Drs. Hadi Priyanto ,MM yang juga Kabag Humas Pemerintah Daerah Jepara,
Selain konsen terhadap pendidikan , Kartini juga konsen dengan kemajuan ekonomi pada waktu itu sehingga beliaulah yang merintis pemasaran “Ukir Jepara “ yang menjadi trade Marknya kota Jepara pada waktu itu. Dengan rintisannya itu kemudian kerajinan ukir bisa bisa dikenang sampai manca negara oleh karenanya nama Kartini tidak bisa lepas dari Industri ukir di Jepara yang saat ini masih eksis ditekuni oleh warganya. Dengan diterbitkannya buku “ Kartini Pembaharu Peradaban “ menambah kecintaan dan penghormatan kita terhadap sosok wanita pejuang emansipasi , khusunya untuk generasi muda kita . (FM)

NB: Bagi yang ingin lebih jauh membaca buku ini dapat menghubungi TP PKK Jepara
atau Hubungi penulis lewat HP : 081325777418



Fatkhul Muin
Pengelola Blog : Pusat Informasi Masyarakat Pesisir (http: www.For-Mass.Blogspot.com)

0 Response to "Buku "Kartini Pembaharu Peradaban" , Mengenal Kartini Lebih Dalam"

Post a Comment

"BLOGNYA WARGA DEMAK DAN SEKITARNYA "
Bagi pembaca yang ingin berbagi informasi dapat mengirim tulisan apa saja artikel, Berita, Foto dan apa saja yang bermanfaat ke Email : pakardans94[at]gmail.com, Dan jika anda mempunyai informasi yang perlu diliput dapat menghubungi Redaksi Phone:
085 290 238 476
Bagi anda yang mempunyai usaha apa saja yang ingin dipublikasan via media internet dan menghubungi Redaksi
Bila anda peduli dengan kemajuan blog ini dapat berbagi dengan kami
Donasi bisa dikirimkan via pengelola blog :
Nama : FATKUL MUIN
Bank : BRI UNIT PECANGAAN KULON JEPARA
NO REK : 5895-01-000092-53-8
" Marilah Kita Bersama Berdayakan Warga Demak Agar di Kenal Di Dunia "