![]() |
Suasana seminar |
Jepara-Madrasah
Aliyah Walisongo Pecangaan menggelar kegiatan pasca Ujian Nasional bagi siswa
kelas dua belas (XII) pada Senin hingga Selasa (23-24/04). Seminar itu
bertempat di Aula sekolah.
Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan bekal kepada siswa-siswi
sebelum lulus tersebut diisi dengan berbagai materi diantaranya adalah wawasan
pondok pesantren, wawasan perguruan tinggi, wawasan peluang kerja dan usaha
hingga wawasan kesehatan reproduksi.
Drs Santoso, Wakil kepala bagian Kurikulum MA Walisongo Pecangaan
mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan program madrasah dalam mencetak
lulusan yang berkualitas.
“Madrasah sangat mengupayakan output
yang berkualitas, sehingga sebelum lulus dari
Madrasah siswa kami berikan bekal
yang cukup mulai dari bekal memilih perguruan tinggi, pesantren, membuka
lapangan pekerjaan hingga berumah tangga,” katanya.
Beliau menambahkan pembekalan tersebut sangatlah penting agar
siswa tidak salah menentukan arah ketika sudah lulus dari Madrasah.
“Banyak siswa yang pintar dalam bidang akademik, namun salah
memilih perguruan tinggi sehingga pada seminar ini siswa akan diberikan
penyuluhan dari berbagai perguruan tinggi sehingga mereka nanti akan lebih
mudah menentukan pilihanya.” Tambah Santoso.
Naila Syu’batul Ulya, Siswa kelas XII IPA mengungkapkan bahwa dia mendapatkan
ilmu pengetahuan baru dari adanya seminar tersebut.
“Dari seminar ini kami
mendapatkan pengetahuan baru seperti cara memilih perguruan tinggi, pesantren
hingga membuka lapangan pekerjaan ataupun berwirausaha,” ungkap Naela saat
ditemui setelah seminar.
Naila, yang berkeinginan melanjutkan keperguruan tinggi tersebut
mengaku lebih dapat menentukan jurusan yang lebih sesuai dengan dirinya.
“Dengan adanya seminar ini, aku lebih matang menentukan jurusan
yang akan aku pilih ketika di perguruan tinggi nantinya,” akunya.
Ahmad Zainuddin, S.Kom, ketua panitia kegiatan menuturkan bahwa
kegiatan tersebut akan dilanjutkan dengan ujian praktek mengajar dan tahasus.
“Setelah kegiatan tersebut nanti akan diteruskan dengan ujian
praktek mengajar TK/Paud dan SD/MI dari tanggal 25 hingga 29 April serta Ujian
Tahasus dari tanggal 1 hingga 4 Mei,” tuturnya.
Zainuddin, berharap kepada semua siswa untuk dapat mengikuti semua
program pasca UN/UM yang direncanakan Madrasah.
“Apabila siswa tidak mengikuti program yang telah ditetapkan oleh
Madrasah maka siswa tidak akan mendapatkan sertifikat kegiatan tersebut serta
akan diberikan tugas lain sebagai syarat pengambilan Ijazah,” harapnya. (Rif’ul
Mazid Maulana)
0 Response to "MA Walisongo Gelar Seminar Pasca UN"
Post a Comment