![]() |
satu lagi ruas jalan di desa Tedunan Demak mulai di Beton |
Pengendara yang biasa
melewati jalan raya desa Tedunan kecamatan Wedung kabupaten Demak harusnya
bergembira karena satu pond lagi ruas jalan di desa ini di betonisasi. Sehingga
jika dahulunya harus berhati-hati karena banyak lubang dan berdebu jika
melewatinya nantinya tidak lagi karena sudah mulus.
Selain itu jika musim
penghujan tiba jalan ini juga cukup merepotkan pengendara yang melewatinya.
Selain menimbulkan kubangan air yang cukup dalam juga beberapa tempat licin
sehingga banyak pengendara yang terpeleset jika melewatinya. Sehingga jika
musim hujan tiba banyak kendaraan yang terjebak
di dalam kubangan air dan lumpur,
“ Alhamdulillah satu ruas
lagi jalan desa Tedunan di betonisasi , sehingga ke depan tinggal satu ruas
lagi . Mudah-mudahan akhir tahun ini bisa diselesaikan sehingga tidak ada jalan
rusak di desa Tedunan ini “, kata Sutrisno guru Olah Raga SD Tedunan pada Warta
Demak.
Sutrisno mengatakan ,
jalan yang masih buruk merupakan kendala untuk membuka keterisoliran desa-desa
di kecamatan Wedung. Dengan kondisi jalan yang masih buruk untuk menuju kota
kecamatan membutuhkan waktu yang lama . Apalagi jika musim penghujan tiba warga
yang menuju ke kota kecamatan harus muter melalui kabupaten Jepara karena
kondisi jalan yang amat buruk.
Namun setelah era
kepemimpinan Bupati Demak Tafta Zani keterisoliran desa-desa mulai terbuka
dengan adanya program betonisasi jalan hingga masuk ke pedesaan. Setiap
tahunnya program ini terus berjalan sehingga pada tahun 2013 ini tinggal
beberapa ruas jalan yang harus diselesaikan . Terutama di kecamatan Wedung yang
masih banyak menjadi sorotan karena masih banyak jalan yang belum terbetonisasi.
“ Mudah-mudahan era
kepemimpinan pak Dachirin program betonisasi jalan tetap dilajutkan hingga
selesai “, harap Sutrisno.
Sementara itu M. Lutfie
Noor Kepala Desa Mutih Wetan menyambut gembira dengan pengerjaan betonisasi
jalan di desa Tedunan . Harapannya satu ruas jalan di desa Mutih Wetan pada
tahun ini juga bisa diselesaikan sehingga menambah kelancaran transportasi
menuju ke kota kecamatan . Selain itu juga meringankan beban petani dalam
rangka transportasi hasil panen menuju ke rumah masing-masing. (Muin).
0 Response to "Jalan Raya Desa Tedunan Demak Di Beton Lagi"
Post a Comment