![]() |
Jalan Semat - Kedung Malang terggenang air rob |
Jepara - Sejumlah jalan dan
pemukiman di seputaran Pantai Kedung Jepara Jum’at (31/5) tergenang air rob
(pasang) dari laut Jawa. Air rob naik sekitar pukul 1 siang dan berakhir pukul
5 sore.
“ Ini merupakan rob yang
cukup besar sepanjang sejarah. Dulu tidak ada rob setinggi ini “, kata H. Yusuf
warga desa Surodadi kecamatan Kedung .
H. Yusuf mengatakan memang
air rob dipastikan ada setiap waktu di pantai Kedung mulai dari desa Semat
sampai desa Kedungmalang . Namun ketinggiannya tidak seperti saat ini.
Air rob itu biasanya
datang langsung memasuki kawasan sungai dan tambak dan tidak sampai menggenangi
pemukiman warga dan jalan. Namun sore kemarin selain tambak yang tenggelam air
rob sudah menggenagi jalan raya dan juga rumah warga.
“ Jika di hitung air rob
sudah menggenangi rumah warga mencapai puluhan rumah . Dari yang hanya beberapa
centi meter sampai ada yang mencapai 20 cm “, kata H. Yusuf.
Adanya rob yang
menggenangi jalan raya Semat – Panggung tersebut membuat pengendara sepeda
motor harus hati-hati. Badan jalan yang tergenang air rob tidak kelihatan
karena tingginya air.
Oleh karena itu pengendara harus jalan pelan-pelan agar
air rob itu tidak menganggu pengendara lainnya. (Muin)
0 Response to "Rob Genangi Jalan dan Rumah Di Pantai Kedung Jepara"
Post a Comment