Demak
– Mengalirnya
air PDAM Demak ke rumah warga yang berkategori MBR ( Masyarakat Berpenghasilan
Rendah) menjadi rejeki tersendiri baginya. Selain bisa menolong tetangganya
yang kekurangan air bersih. Mereka juga bisa mendapatkan hasil yang lumayan
dari penjualan air pada tetangga.
“ Niat kami menolong
tetangga yang kekurangan air bersih karena rumahnya belum tersambung pipa PDAM.
Saya tidak menarik mereka berapa harganya mereka ngasih sendiri pada saya satu
drum plastic berukuran 200 liter ada yang ngasih Rp 4 ribu – 5 ribu saya
terima”, ujar Khoirul warga desa Kedungmutih RT 02 RW 02 yang rumahnya sudah
tersambung pipa PDAM.
Khoirul mengatakan , agar
sampai ke rumah tetangganya yang agak jauh ia membutuhkan selang plastic yang
cukup panjang. Sehingga ia memerlukan uang untuk membeli selang plastic agar
bisa menjangkau rumah tetangganya. Namun ada pula tetangganya yang cukup jauh
datang sendiri membawa jrigen-jrigen yang kemudian diisi dan diangkut dengan
kereta dorong.
“ Ya gimana lagi mestinya
sih tidak boleh tapi gimana lagi , lha wong mereka butuh air dan dirumah saya
ada air tidak kita tolong ya kasihan mereka jadinya ya mereka datang sendiri
dan narik selang ke rumah saya dimasukkan ke rumah sendiri-sendiri. Saya tidak
ngawasi dapat berapa drum mereka yang ngomong”, tambah Khoirul .
Hal sama juga dikatakan
Mbah Maemu yang tinggal di RT 05 RW 01 desa Kedungmutih. Ia termasuk warga yang
beruntung karena mendapatkan sambungan PDAM lebih dulu dengan yang lain.
Sehingga setiap hari di depan rumahnya tampak berjejer jrigen-jrigen untuk
diisi air bersih. Jrigen itu milik tetangganya kanan kiri yang belum tersambung
pipa PDAM.
“ Biasanya mereka membeli
air dari penjaja air yang menmgambil air dari daerah Jepara. Namun setelah di
rumah saya merekapun beralih mengambil dari sini. Mau menolak saya tidak bisa
karena mereka sangat butuh air bersih untuk mandi dan mencuci”, kata Mbah Maemu
pada kabarseputarmuria.com.
Sementara Mukholifah warga
RT 05 RW 01 Kedungmutih mengemukakan, meski harus membeli dari tetangganya ia merasa
senang. Selain tidak perlu jauh mengambilnya juga sewaktu-waktu butuh air
tinggal datang ke rumah tetangganya. Selain itu juga menghemat biaya biasanya
satu drum mengeluarkan uang lebih 10 ribu sekarang hanya Rp 5 ribu.
“ Saya sih tunggu juga
rumah dipasang , sampai sekarang belum sampai gilirannya butuh air untuk mandi
dan mencuci ya terpaksa beli pada tetangga yang sudah tersambung. Alhamdulillah
lebibh hemat “, katanya.(Muin)
Haji aman dan lancar bersama KBIH ” Al-Firdaus” Jepara Hubungi 085 290 375 959
TOKO BUKU DAN KITAB ONLINE
BUKU PRIMBON LENGKAP
TOKO BUKU DAN KITAB SUPER LENGKAP
ALAT TAMBAL BAN ELECTRIC
ALAT TAMBAL BAN BAKAR SUPER CEPAT
MENCUCI TANPA SABUN SUPER HEMAT
TOKO BUKU DAN KITAB ONLINE
BUKU PRIMBON LENGKAP
TOKO BUKU DAN KITAB SUPER LENGKAP
ALAT TAMBAL BAN ELECTRIC
ALAT TAMBAL BAN BAKAR SUPER CEPAT
MENCUCI TANPA SABUN SUPER HEMAT
0 Response to "Rejeki di Musim Kemarau , Sambungan PDAM Ngucur Duluan Bisa Jual Air Pada Tetangga"
Post a Comment