"Mari Berdayakan Masyarakat Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

"Mari Berdayakan Masyarakat  Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

Yuk Kita Upload Video Menarik ke Youtube


Demak – Perkembangan dunia gadget yang semakin canggih membuat dunia informasi tanpa batas . Kita bisa melihat secara langsung peristiwa di dunia yang actual via youtube. Youtube saat ini bisa diibaratkan saluran TV yang memuat berbagai info yang menarik karya youtuber di dunia. Mulai dari video  peristiwa actual , video keunikan, hewan , cerita sampai dengan hal-hal yang lucu.

Ada banyak manfaat yang kita dapatkan dari mengupload video ke youtube. Selain kita bisa berbagi informasi dengan orang lain . Kita juga bisa mempromosikan berbagai macam hal. Mulai dari mempromosikan orang, usaha , sampai dengan bakat dan kemampuan . Manfaat lainnya adalah kita bisa menjual branding atau nama lewat video youtube ini.

Oleh karena itu jika anda mempunyai stok video di HP atau Laptop anda tidak ada ruginya kita Upload di Youtube. Adapun caranya cukup mudah yang pertama kita harus membuat akun email setelah itu buka Youtube dan mulailah mengapload video sesuai dengan apa yang di tentukan youtube. Step by step kita bisa mengupload video ke youtube sampai video itu kita putar dan nikmati sendiri atau dibagikan kepada orang lain.

Namun demikian tidak semua video simpanan atau hasil karya anda bisa diupload. Youtube memberikan aturan atau pedoman apa saja video bisa di tayangkan. Seperti halnya conten di blog yang juga harus memenuhi aturan agar nyaman dilihat atau dibaca orang. Yang terpenting video yang kita upload tidak mengandung unsur SARA , Kekerasan dan Pornografi.

Meskipun kita lihat masih banyak akun-akun youtube yang menayangkan video yang berbau pornografi . Namun saya sarankan jangan melakukan hal itu. Meskipun kenyatannya vide0-video itu banyak yang melike atau view tinggi . Tetapi sebagai orang yang tahu adat dan kesopanan tidak selayaknya menayangkan video yang berbau pornografi.
Nah itu dulu yang bisa saya sampaikan seputar mengupload video ke youtube . Jika anda tertarik akan hobi yang satu ini silakan lakukan . Buatlah video anda bermanfaat untuk orang lain. Terutama video yang berisi tips dan trik akan banyak di cari orang. Selain itu anda juga bisa mengembangkan hobi yang anda senangi menjadi video yang menarik untuk ditayangkan di youtube. (Muin)

0 Response to "Yuk Kita Upload Video Menarik ke Youtube"

Post a Comment

"BLOGNYA WARGA DEMAK DAN SEKITARNYA "
Bagi pembaca yang ingin berbagi informasi dapat mengirim tulisan apa saja artikel, Berita, Foto dan apa saja yang bermanfaat ke Email : pakardans94[at]gmail.com, Dan jika anda mempunyai informasi yang perlu diliput dapat menghubungi Redaksi Phone:
085 290 238 476
Bagi anda yang mempunyai usaha apa saja yang ingin dipublikasan via media internet dan menghubungi Redaksi
Bila anda peduli dengan kemajuan blog ini dapat berbagi dengan kami
Donasi bisa dikirimkan via pengelola blog :
Nama : FATKUL MUIN
Bank : BRI UNIT PECANGAAN KULON JEPARA
NO REK : 5895-01-000092-53-8
" Marilah Kita Bersama Berdayakan Warga Demak Agar di Kenal Di Dunia "