"Mari Berdayakan Masyarakat Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

"Mari Berdayakan Masyarakat  Demak Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

TMMD Jalan Terus , Kini Giliran Dusun Ngiri Desa Karangawen Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak

Bupati Demak Serahkan Peralatan Kerja TMMD

Demak–
Kodim 0716/Demak menggelar upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD ) Sengkuyung Tahap III Tahun 2018, di Dusun Ngiri Desa Karangawen Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak dengan tema TNI Manunggal rakyat dalam mewujudkan Desa yang maju sejahtera dan Demokratis. Selaku Irup Bupati Demak H.M Natsir, Komandan Up Kapten Inf.Etok Suristiyono (Danramil 08/Karanganyar). Perwira Upacara Kapten Czi Alimudin (Pjs Pasipers) Kodim 0716/Demak. Senin 15 Oktober 2018.


Acara dihadiri oleh Bupati Kabupaten Demak H.M Natsir, Wakil Bupati Kabupaten Demak Drs.  Joko  Sutanto, Dandim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto, Kapolres Demak AKBP Maesa Soegriwo S.IK, Para asisten dan staf ahli Bupati Kab.Demak,Para Danramil jajaran Kodim 0716/Demak,Ka.OPD Kab.Demak, Muspika Kec.Karangawen, Camat se Kab.Demak, Kapolsek jajaran Polres Demak, Persit KCK Cab XXXVII Dim 0716/Demak beserta tamu undangan.

Dalam pelaksanaan upacara diawali laporan kegiatan TMMD oleh (Pasiter) Kapten Inf Mulyadi, ditetapkan kegiatan fisik dan non fisik.Adapun sasaran TMMD Sengkuyung III Tahun 2018 sebagai berikut  Sasaran pokok antara lain pembuatan betonisasi jalan bertulang Desa 285 X 3,5 x 0,15,Makadam : 289m x 4 m x 0,25,Makadam : 311 m x 3,5 m x 0,25

.Sasaran tambahan pembuatan Pos kampling 1 unit,Jambanisasi 1 unit, RTLH/ Bedah rumah 1 unit,Prasasti TMMD,Rehab klinik Desa 1 unit.  Sasaran non fisik antara lain penyuluhan Deradikalisasi Terorisme,penyuluhan Bintal dan Kerukunan hidup antar umat beragama,Penyuluhan Bela Negara,penyuluhan Wasbang,penyuluhan hukum,penyuluhan perkebunan,pertanian,peternakan.

Dalam amanatnya Bupati Demak H.M Natsir menyampaikan amanat GubernurJawa Tengah antara lain TMMD telah hadir meneguhkan semangat kebersamaan, dan menyajikan karya nyata yang bermaslahat bagi desa. Berbagai pembangunan sarana prasarana perdesaan dari program ini telah dapat dinikmati oleh warga desa.

 Begitu pun upaya pemberdayaan, telah berhasil memperkuat semangat masyarakat dalam menggali dan mengelola potensi desanya agar makin maju dan mensejahterakan. Tentu ini sangat ruevan dengan program pembangunan Jawa Tengah untuk meningkatkan kesejahteraan yang berkeadilan sosial.Pungkas Bupati.

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjaun lokasi pembuatan jalan Betonisasi serta pengurugan jalan secara simbolis oleh Dandim 0716/Demak bersama Bupati Demak serta Kapolres Demak.Pendim 0716/Demak.

0 Response to "TMMD Jalan Terus , Kini Giliran Dusun Ngiri Desa Karangawen Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak "

Post a Comment

"BLOGNYA WARGA DEMAK DAN SEKITARNYA "
Bagi pembaca yang ingin berbagi informasi dapat mengirim tulisan apa saja artikel, Berita, Foto dan apa saja yang bermanfaat ke Email : pakardans94[at]gmail.com, Dan jika anda mempunyai informasi yang perlu diliput dapat menghubungi Redaksi Phone:
085 290 238 476
Bagi anda yang mempunyai usaha apa saja yang ingin dipublikasan via media internet dan menghubungi Redaksi
Bila anda peduli dengan kemajuan blog ini dapat berbagi dengan kami
Donasi bisa dikirimkan via pengelola blog :
Nama : FATKUL MUIN
Bank : BRI UNIT PECANGAAN KULON JEPARA
NO REK : 5895-01-000092-53-8
" Marilah Kita Bersama Berdayakan Warga Demak Agar di Kenal Di Dunia "